"Sumber Foto dan Video Mr. Waren Magal"
"SUKU MONI (JAMES ABUGAU, UMUR 26 TAHUN) KORBAN KONSUMSI MINUMAN KERAS (OPLOSAN) DI JALAN CENDERAWASIH, KELURAHAN TIMIKA JAYA, DISTRIK MIMIKA BARU
KABUPATEN MIMIKA, PROVINSI PAPUA"
Hari kamis tanggal 05 Juli 2018. Ribuan warga asli Papua mengamuk lalu menghancurkan berbagai jenis minuman keras (Alkhol) dan membakar toko minuman di depan SPBU, Jalan Cenderawasih, Kelurahan Timika Jaya, Distrik Mimika Baru, Kabupaten Mimika, Provinsi Papua. "A civilian has found a sleeping position (Died) due to alcohol consumption (Alchol Mix)" Nama korban James Abugau umur (26) ditemukan meninggal dunia di Lorong Pisang, Kelurahan Wanagon - SP 2, Kamis siang.
Adapun hasil ngamuk atau membakar toko penjual minuman beralkohol sebagai berikut :
- Warga menyerang Toko Dingin 77 yang menjual minuman keras berbagai merk tersebut sekitar pukul 17.30 WIT sore. Mereka mengobrak abrik bangunan ruko dan menghancurkan ribuan botol minuman keras.
- Bahwa Tidak sampai disitu, ribuan warga yang tumpah ruah ke jalan raya juga membakar bangunan ruko berlantai dua itu. Petugas melaporkan bahwa diduga ada orang terjebak setelah sekitar tujuh petak ruko mulai dilalap api.
- Pemadam kebakaran tiba pukul 18.00 WIT di lokasi kejadian. Mereka dibantu petugas kepolisian dan TNI berjibaku memadamkan api yang mulai berkobar hingga ke lantai dua ruko tersebut.
- Pada sekitar pukul 18.15 WIT petugas kepolisian sempat melepaskan beberapa kali tembakan peringatan lantaran warga tak mau menjauh dari lokasi kebarakan.
- Hingga pukul 18.20 WIT warga masyarat masih memadati ruas Jalan Cenderawasih sehingga aktivitas lalu lintas di jalur Kota Timika - Kuala Kencana sementara lumpuh total.
- Pemerintah Provinsi Papua telah melarang penjualan miras, sudah ada keputusan, lalu kenapa miras ini terus dijual bebas di Timika," ujar seorang warga yang ikut dalam aksi spontan ribuan warga lainnya.
- Informasi yang diperoleh Seputarapua menyebutkan, bahwa sebelumnya seorang warga asli Papua atas nama James Abugau (26) ditemukan meninggal dunia di Lorong Pisang, Kelurahan Wanagon-SP 2, Kamis siang.
- Korban diduga meninggal dunia setelah menenggak minuman keras, sehingga kemudian memantik amarah warga untuk membakar toko minuman keras bernama Toko Dingin 77 di depan SPBU SP 2.
Demikian informasi awal untuk diketahui.
Salam, Ismail Nawila.
DATA SOURCE : Foto - Sdr Waren Magal And Ismail Nawila
AUTHOR: (Ismail Nawila) City Timika, 05 July 2018 WIT
EDITOR: (Kevin Helokpere) City Surabaya, 06 July 2018 - 04:07 WIB
CONTAC PERSON: (082131458533)
E-MAIL ADDRESS: freewestpapua23@gmail.com
Hati2 kawan. Yang suka Miras. Ini nyata.
BalasHapus